MENANAM / BUDIDAYA KACANG PANJANG
YANG HEMAT BIAYA,
Menanam / budidaya kacang panjang dengan perawatan yang maksimal dapat
menghasilkan panen yang melimpah apalagi
di saat harganya yang mahal , akan mendapatkan keuntungan yang banyak. Akan
tetapi ada cara menanam atau budidaya kacang panjang yang hemat biaya tetapi
hasilnya tetap bisa maksimal. Disini akan saya sampaikan cara seperti diatas
Ada
pengalaman menanam / budidaya kacang
panjang yang hemat biaya namun hasil yang di dapat tetap dapat maksimal
yaitu menanam kacang panjang dengan batang jagung (tebon) sebagai media rambatannya ,
lebih tepatnya tumpang sari pada tanaman jagung
tapi tanaman jagung yang sudah tua. Lihat dibawah ini:
Persiapan penanaman kacang panjang .
Pilihlah
tanaman jagung yang mempunyai batang yang besar , kokoh dan tinggi dari jenis
NK atau Pioner. Selanjutnya bersihkan
tanah pada bagaian pangkal batang
tanaman jagung yang sudah berumur 70
hst dari rumput / gulma yang ada
.lakukan pengemburan disekitar batang
dan pembersihan daun tanaman
jagung sampai daun pada buah jagung , sehingga terlihat bersih . lihat pada
gambardi bawah:
Selanjutnya dilakukan pembubunan atau ipuk (
jawa ) yaitu meletakkan tanah pada batang pada batang tanaman jagung yang
nantinya untuk tempat tanam kacang panjang .sebelum pembubunan, beri sedikit
pupuk dasar Phonska = 35 kg / ha+ Za = 70 kg/ ha , tambahkan juga
bokashi kemudian timbun dengan tanah pembubunan.
Kemudian
tanam kacang panjang dilakukan ketika tanaman jagung umur 75 hst . pertama yang
dilakukan adalah lakukan pengairan sampai basah merata selang satu hari , tanam
kacang panjang dilakukan dengan membuat tugal di dekat batang tanaman jagung
jarak 10 cm dari batang, jarak tanam 20 -25 cm, biji kacang panjang di masukkan
2- 3 biji perlubang ,kemudian tutup dengan tanah.
Beberapa
hari kemudian atau bila kacang panjang
telah tumbuh sekitar 15 hst batang jagung bagaian atas di ikat ( 4 atau 3
batang) menjadi satu agar tambah kuat untuk perambatan kemudian di pangkas
daunnya . selanjutnya di pasang tali
gawar untuk perambatan tanaman kacang tanah.
Setelah
langkah diatas selesai perawatan tanaman di lakukan seperti biasa pada budidaya
kacang panjang .
Pemupukan tanaman kacang panjang
Pemupukan dilakukan pada umur 15 hst dengan
komposisi : Urea 70 kg / ha , phonska / npk : 105 / ha dan tsp :25 kg/ha ditambah Furadan 14 kg/ ha.
Pemupukan ke
2 , pada umur 30 hari komposisinya : ZA
100 kg / ha , Npk 105 kg / ha ,dan Zk plus 105 kg / ha.
Pemupukan ke 3 dan seterusnya pada umur 45 hst
keatas komposissinya : Urea 70 kg / ha ,
Npk 140 kg / ha .
Cara pemupukan dengan di buatkan tugal di
samping batang tanaman dengan jarak 10 – 15 cm , kemudian di tutup kembali
setelah pemupukan dan dilakukan pengairan sampai basah merata.
Untuk kebutuhan unsur mikro nya ( boron , fe ,
zn dll) dapat di berikan dengan dikocorkan atau di semprotkan.
Pengairan
tanaman
Pengairan tanaman
kacang panjang dapat dilakukan 10 hri sekali dan setelah pemupukan atau apabila
tanah terlihat kering.
Pembubunan dan pembersihan gulma
Pembubunan /
ipuk ( jawa ) atau menimbun tanah kembali di batang tanaman yang longsor akibat
pengairan atau air hujan ,ini dilakukan 2 minggu sekali
Pembersihan gulma
, mencabut rumput yang tumbuh di sekitar batang tanaman dilakukan 2 minggu
sekali atau bila telah tumbuh.
Perambatan tanaman
Menempatkan jalar
/ golor tanaman pada tali gawar yang telah di tata agar pertumbuhan batang rapi
dan memudahkan dalam perawatan, ini dilakukan mulai umur 15 hst dan selanjutnya 4 hari sekali.
Hama dan
penyakit
Hama yang
biasanya menyerang antara lain cabuk , kutu putih , ulat daun , lalat daun .cara
pengendaliannya semprot dengan insektisida berbahan aktif Imidakloprit, metomil ,beta
silfutrin dan abamectin.
Penyakit yang
menyerang antara lain : karat daun , layu bakteri ,layu fusarium untuk mengendalikan gunakan fungisida
berbahan aktif : iprodium, mancozeb, bactocyn.
Panen kacang panjang
Umur kacang panjang yang siap di panen mulai
45 hst ditandai dengan ciri fisik buah sudah besar maksimail,warna buah agak
gelap ,. Panen kacang panjang dilakukan 3- 4 hari sekali .
Demikian cara
menanam / budidaya kacang panjang yang hemat biaya .semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment