CARA MENANAM / BUDIDAYA PADI


SEKILAS TENTANG TANAMAN PADI

    Menanam/ budidaya padiPadi (bahasa latin: Oryza sativa L.) merupakan tanaman budidaya penting bagi kehidupan manusia. Padi termasuk dalam suku padi-padian atau poaceae. Tanaman padi hidup dataran rendah sampai dataran tinggi .tanaman padi dimanfaatkan buah nya sebagai bahan pokok makanan ,daun dan batangnya  untuk bahan pangan ternak ,kulit luar buah padi  (brambut) yang di bakar menjadi  sekam untuk bahan campuran pembuatan bokasi, masih banyak lagi manfaatnya.


PENANAMAN PADI

PEMILIHAN BIBIT DAN PERSEMAIAN

     Pilih bibit padi yang dikehendaki  ada beberapa varietas antara lain Ir 64 , chierang ,situ bagendit,melati, waya po dan lain – lain. Untuk bibit padi jenis hibrida kurang disukai petani karena tidak tahan dengan serangan hama dan penyakit.

     Untuk persemaian: siapkan lahan persemaian dengan cara buat bedengan  dengan tinggi 15 cm – 20 cm , bersihkan gulma yang ada diatas bedengan dan benih 40 kg/ha , taburkan secara merata kemudian tutup dengan sedikit tanah dan pupuk dasar ZA 30 kg/ha dan furadan .kemudian aliri air parit hingga penuh selanjutnya  buang airnya  .

                        


                          Gb. 1 persemaian bibit padi.



PERSIAPAN LAHAN DAN PENANAMAN

    Lahan / sawah dibajak atau ditraktor dan kemudian di garu ( dihaluskan)  hingga rata dan lembut. Kemudian tanam bibit padi  yang telah berumur 15 hari – 20 hari dan  telah dicabut dari persemaiannya.Penanaman  dengan jarak tanam 20 cm x 20 cm ,Untuk menanam dengan mesin tanam lihat di menanam padi dengan Rice Transplanter
                  


               Gb.2 Penanaman padi dengan jarak 20 x 20 cm



PEMUPUKAN TANAMAN PADI

Pemupukan padi dilakukan 3 x

     Pemupukan 1 : yaitu dilakukan ketika tanaman padi berumur 7 hst komposisi : Urea 140 kg/ha + phosphate 150 kg/ ha + Insektisida berbahan aktif karbofuran 14 kg/ ha. Cara pemupukan : campuran pupuk dan Isektisida  disebar secara merata diareal sawah. Kemudian aliri air hingga penuh.

    Pemupukan  2 : dilakuakan pada saat tanaman padi berumur 21 hst ,komposisi :ZA 220 kg/ ha + phonska 140 kg/ha + pupuk organic 700 kg/ ha , cara pemupukan seperti pada pemupukan 1

    Pemupukan 3 dilakukan pada saat tanaman padi berumur 28 – 30 hst ,komposisi pupuk  ZA  140 kg/ ha + organic 350 kg/ ha  cara pemupukan sama seperti pemupukan 1 .Untuk pemupukan ke 3  tidak perlu dilakukan  apabila tanman padi sudah terlihat subur untuk menghindari agar nantinya tanaman tidak roboh.


PERAWATAN

    Untuk perawatan antara lain osrok dan matun / pembersihan gulma  .tidak perlu dilakukan , diganti dengan penyemprotan herbisida khusus untuk tanaman padi yaitu herbisida yang berbahan aktif cyhalofop-butyl  (Clincher   100   EC),dan penoxulam  (Clipper  25  OD),penyemprotan ini dilakukan ketika tanaman berumur 10 – 21 hst. Syarat penyemprotan, air dalam lahan tidak ada selama satu hari.

             


              Gb. 3  Tanaman padi dengan perawatan optimal.


 HAMA DAN PENYAKIT

    Hama yang menyerang tanaman padi antara lain: Tikus ,Keong mas, Wereng Coklat (Nilaparvata lugens), Wereng Hijau (Nephotettix virescens), Penggerek Batang (Tryporiza sp.), Walang Sangit (Leptocorixa acuta) Ulat Grayak (Armyworm) Hama Putih (Nymphula depunctalis).Penanggulangan  untuk hama tikus  :lakukan penggropyokan , untuk hama lainnya  semprot dengan insektisida :Rizotin, bulldog, spontan.

    Penyakit yang menyerang tanaman padi antara lain : Hawar Daun Bakteri/BLB (Xanthomonas oryzae pv oryzae), Hawar Pelepah Daun (Helminthosporium oryzae), Bercak Coklat Cercospora (Cercospora oryzae).Penanggulangannya : semprot dengan : mankozeb,boster ,agrept.


PEMANENAN

    Panen padi dilakukan ketika tanaman sudah berumur 90 hst untuk varietas chierang, situbagendit, wyapo . untuk Ir – 64 kurang dari 90 hst. Untuk pemanenan ada dua cara yaitu cara konvensional  dan dengan panen menggunakan  mesin.

               


                   Gb. 4  Tanaman padi siap dipanen.

Demikian cara menanam / budidaya padi. semoga bermanfaat.



5 comments:

  1. TERIMAKSIH.... SANGAT MEMBANTU SAYA..

    ReplyDelete
  2. Kalau bisa kurangi herbisida, penyosohan lebih baik bagi tanah dan membuat akar lebih berkembang, pupuk juga lebih meresap

    ReplyDelete
  3. Untuk pencegahan ambles/tanaman kerdil ga mau tumbuh besar daunya bercak2 coklat bagaimana Pak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bercak coklat mungkin terserang bakteri ,semprot dengan fungisidsa Zephir atau bactocyn takaran 2 sdm

      Delete