Latest News

CARA PENYEMPROTAN TANAMAN BAWANG MERAH



CARA PENYEMPROTAN TANAMAN BAWANG MERAH, Penyemprotan bawang merupakan bagaian dari proses budidaya tanaman bawang merah .penyemprotan bawang merah harus tepat dan cepat. Arti dari tepat adalah tepat sasaran ,tepat waktunya  sedangkan cepat yaitu cepat dilakukan sehingga hama dan penyakit tidak berkembang dan menular.

Pestisida yang sering di gunakan dalam budidaya bawang merah antara lain:
Fungisida  bahan aktif : Mancozeb, Iprodium, Klorotalonil,Propinep,Ziram ,Benomil dll



                 





Fungisida dan bakterisida:

                             





Insektisida bahan aktif abamectin


                       





Insektisida yang sering dipakai


                         




Ada dua metode atau cara penyemprotan bawang merah dilihat dari musim tanamnya yaitu penyemprotan tanaman bawang merah pada musim hujan dan penyemprotan pada saat musim kemarau :

Berikut ini langsung saja cara penyemprotan tanaman bawang merah yang sering saya lakukan :

Penyemprotan bawang merah pada saat musim hujan .

Pada saat musim hujan  penyakit tanaman bawang merah yang lebih dominan menyerang dari pada hama .

Penyakit tanaman bawang merah dapat dilihat disini.

Pada musim hujan dosis pemakain fungisida lebih  besar dari Insektisida .Fungisida yang dibutuhkan antara lain : bahan aktif  Iprodium,Mancozeb, Klorotalonil, Zineb untuk mengatasi ganguan bercak daun ,trotol ,layu fusarium fungisida bahan aktif difenokozanol ( Amistartop ) untuk mencegah dan mengobati penyakit mboler /inul ,keriting ,selain itu juga mengunakan fungisida bakterisida merknya Kasumin, Bactocyn,Agrept ,Zephyr  .

Sekarang cara pemakaian menurut pengalaman saya, biasanya dalam prakteknya saya menggunakan sendok makan untuk takarannya ( mungkin terlalu repot bila harus dengan ukuran gram).


Dosis penyemprotan tanaman bawang merah pada musim hujan .

Untuk pencegahan atau tindakan preventif saat cuaca bagus (cerah) takaranya sebagai berikut: fungisida Manzed / Dithane /Zephyr  1 sendok makan ,Daconil  1 sendok makan, Rovral ½  sendok makan dan Score / Amistartop ½  sdm kemudian tambahkan Insektisida Demolish / Kiliri 20ec 1 tutup botol bagaian dalam untuk mengendalikan Grandong atau leafminer  ringan,  jangan lupa tambahkan juga perekat perata 1 sendok .

Bila keadaan cuaca ekstrim fungisidanya  Dithane dan Daconil diberi 2 sdm  Rovral 1 sendok penuh ,Amistartop 1-2 sendok,dan perekat dan perata 2 sendok .

Penyemprotan tanaman bawang merah saat musim kemarau

Pada saat musim kemarau hama yang lebih domin menyerang dibandingkan dengan penyakitnya :

Untuk pencegahanya atau serangan tidak terlalu berbahanya

takarannya : Biasanya fungisidanya saya memakai Agrokol/ Antrakol  1 sendok penuh + Daconil 1 sendok, Score ½ sendok, Demolish ½ sendok sedangkan Insektisidanya saya memakai Prevaton 1 sendok atau Niagara 1 sendok. Jangan lupa tambahkan perekat dan perata 1 -2 sendok.


Bila terjadi  serangan  ulat yang berat .

Takaranya : Virtako 2 sendok atau Prevathon 2 sendok , Demolish ½ sendok dan perekat , perata  2 sendok .

Waktu penyemprotan :

Untuk menanggulangi jamur dan bakteri waktu penyemprotan harus pagi sekali ,saat matahari terbit sudah selesai,

Untuk menanggulangi hama ulat dan leaf miner waktu penyemprotan sama yaitu saat pagi sekali dan ketika matahari terbit sudah selesai atau sore hari saat matahari tenggelam / malam hari lebih efektif.

Interval waktunya kalau cuaca cerah dan serangan kecil, penyemprotan dilakukan Interval 3- 4 hari,sedangkan bila  cuaca dan serangan ekstrim penyemprotan dilakukan tiap 2 hari sekali atau tiap hari ( untuk penyemprotan tiap hati, takaranya dikurangi  )


Demikian tentang cara penyemprotan tanaman bawang merah, mungkin masih banyak kurangnya,bila ada , bisa ditambahkan di kolom komentar.semoga bermanfaat.


90 Responses to "CARA PENYEMPROTAN TANAMAN BAWANG MERAH"

  1. makasih...infonya sangat membantu

    ReplyDelete
  2. terima kasih babyak sobat telah berbagi ilnynya

    ReplyDelete
  3. terima kasih banyak telah berbagi ilmuya sobat

    ReplyDelete
  4. Kang mau tanya..tanaman bm kok banyak yg layu moler pada usia skitar10 HST ke atas...itu penyebabnya apa ..cara mrncegah menanggulanginya bagai mana

    ReplyDelete
    Replies
    1. curah hujan yang tinggi sehingga unsur N berlebihan atau jenis bibit nya yang kurang cocok, baca di blog ini juga cara pemupukan bawang merah dan penyakit moler atau inul .

      Delete
  5. Kalau kena sagup pada habis hujan apa obat yg cocok? Trmksh.

    ReplyDelete
  6. Mau tanya mas, untuk cuaca ekstrim berapa kali penyemprotan maksimal, untuk interval 2 hari sekali

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo cuaca sangat extrem sy semprot tiap hari sebelum subuh,tetapi semprotanya tipis /tidak terlalu tebal.

      Delete
  7. kalo penyemprotan perawatan sebaiknya dilakukan brp hari sekali mas ?dalam keadaan cuaca baik

    ReplyDelete
    Replies
    1. Interval 3 hari/ tiga hari sekali

      Delete
    2. Untuk mati pucuk pada tanaman bawang merah,obatnya apa mas??

      Delete
    3. Untuk mati pucuk pada tanaman bawang merah,obatnya apa mas??

      Delete
  8. Mas samuji... tinggal di wilayah kab solok sumbar... dsini cuacanya lumayan penghujan dan kabut berlebih. saya baru sekali menanam bawang merah yang saat itu hasilnya jauh dari sukses... skg saya mau coba menanam kembali bm tsbt. pertanyaanya... pestisida seperti apa yg harus saya gunakan beserta dosis yang diberikan sdg kondisi daerah seperti diatas... trimz

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalo saya menghadapi cuaca seperti itu Untuk fungisidanya ya , pakai Mancozeb + Rovral bergantian dg Zephyr, dan pakai score atau Amistartop atau Remashol, biasanya sy tambahkan Swallow ( unsur belerang) agar daun tambah kuat.(mancozeb 2 sendok makan,Rovral 1 sdm,Score 1 sdm atau Amistartop 1 sdm atau Remashol 1-2 sdm, Swollow 2-3 sdm

      Delete
  9. Untuk penyakit mati pucuk dan antraknosa pada bawang merah, obat yg paling efektif apa mas Zaku?

    ReplyDelete
  10. Untuk antraknosa dan mati pucuk pada tanaman bawang merah, pakai fungisida apa mas Zaky?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa gunakan mancozeb dan iprodium (rovral)

      Delete
  11. sya dr majalengka baru mulai/belajar menananm bawang merah, pengalaman 0, cuaca di sini hujannya selalu lebat, daun bawang terkena ai hujan yang deras jd daun ga ke ata malah kepinggir, itu fungisidanya apa ya dan takarannya gman? apaka sama dengan d atas?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya, gunakan pestisida seperti diatas

      Delete
    2. kalo gini, spertinya 4 hari ga ujan, pake dithane terus ga pake antracol gpp? ato pke yang musim kemarau., terimakasih

      Delete
    3. Gpp ,tapi misal 10 hari gak hujan,dithane di kurangi atau di oplos sama Daconil atau yang lainnya.

      Delete
    4. siap terimakasih, itu swalllow, zephyr bisa d gunakan? ataukkah khusus musim hujan? klo bsa d gunakan takarannya gimana?terus obat d atas bisa d gunakan untuk bawang sumenep?maaf banyak nanya soalnya saya awam bgt kang

      Delete
    5. swallow ( kandunga S / belerang tinggi bisa terus dipakai musim hujan maupun kemarau takaran 3-4 sendok makan,zephir biasanya sy rolling 3-4 kali semprotan baru pakai takaran 2-3 sdm,

      Delete
    6. mksudnya 3-4 kli smprot zephyr d rolingnya sama swallow? takaran zephyr 2-3 sdm? bwang sya udah msuk 21 hst tiap hri ada aja moler, selain amistartop adakah yang ampuh untuk moler?

      Delete
    7. Maksudnya di roling sama Dithane ,swallownya di ikutkan gpp, biasanya saya pakai Amistartop dan Rhemazole bergantian

      Delete
    8. siap kang, terimakasih infonya..sngat membantu, itu rovral pake terus gpp? apa d roling? maaf sblumnya, untuk roling yang lainnya bsa d jelasin penggunaan berapa kali semprot sama takarannya, mislanya dithane 3-4 kali semprotan takaran 2sdm d roling sama zephyr 2-3 semprotan tkaran 2-3 sdm, kya bgitu mas tolong ya, saya sangat ingin mengerti cara pemakain obatnya,

      Delete
    9. kang pupuk daunnya akang suka pake apa?

      Delete
    10. Sy jarang pakai pupuk daun ,Antracol dan fungisida cair biasanya sudah zat pengatur tumbuhnya.

      Delete
    11. ok gan terima kasih, swallow sama zephyr d gnakan smpe mau panen ato ada batas penggunaannya?

      Delete
    12. Zephyr di gunakan sampai panen, sedangkan swallow sampai umur 50 h

      Delete
    13. siap, terimakasih infonya., gan bwang merah mati pucuk itu udah biasa ya?

      Delete
    14. Lebih baik pucuk daun itu hijau, tetapi terkdang cuaca sangat sulit di prediksi, ada kalanya pemakaian pestisida yang mengandung efek panas berlebihan sehingga menyebabkan pucuk daun kering ,itu tidak apa yang penting jangan sampai menjalar ke daun bawah

      Delete
    15. ohh, jdi itu sbabnya ya, apa aja gan fungi yang tergolong mempunyai efek panas? terimakasih

      Delete
    16. fungi merk kaptan ,mancozeb ( [pemakaian 3 sendok makan atau lebih) pada waktu musim kemarau akan menyebabkan pucuk kuning /kering sepanjang 1 cm.

      Delete
    17. bm sya udah masuh 40 hri penyakit moler ga tertahankan, mungkin terlalu subur dan rapat ketika nanam, saya udah pake amistar 3 sdm tiap ngobat, tp ttp, gmna gan untuk menghentikan serangan penyakit trsbut?

      Delete
    18. d pakenya smpe mau panen gan?

      Delete
    19. Ya ,disini ada yang pakai Rhemazole terus dari awal sampai panen dan ada juga yang pakai amistartop sampai panen

      Delete
    20. merek dagang insektisida sitematik untuk ulat apa?

      Delete
    21. Maaf tidak hafal, untuk ulat saya menggunakan Klorfenapir merk Niagara 350 EC dan sejenisnya.

      Delete
    22. ok, gan sya mau nanya, apa bnr BM bima curut kalo kita panen/petik kembangnya mengakibatkan pembusukan untuk si bawangnya?

      Delete
    23. kalo pengalaman saya ,bunga BM di petik tidak berpengaruh jelek, bahkan lebih baik ,karena umbi pas bunga bisa besar maksimal ,kalo sy , pasti saya petik .

      Delete
    24. ohh jdi lebih bagus ya?ngga rumor d ane klo bunga bawangnya d petik, umbinya busuk katanya., untuk bm bima curut,,

      Delete
    25. gan untuk menjaga umbi bawang biar ga busuk pas panen, pake fungisida apa? msih tetapkah pake yg d ata?

      Delete
  12. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  13. Mas, tanyak,, saya punya tanaman BM umur 36 hari, kalo saya semprit dengan obat gulma ali-ron (metil metsulfuron 20 wg) bisa ?? Saya salah baca obat mas...misal salah..bagaimana Cara recovery ? Mohon bantuannya mas

    ReplyDelete
    Replies
    1. Herbisida Rumpas bahan aktif Fenoksaprop -p-etil 120 g/l ,jangan keliru nanti bisa fatal ,

      Delete
    2. Saya juga sudah menulis tentang herbisida Rumpas

      Delete
  14. Pak saya mau tanya, ditempat saya lg banyak hama ulet tak tertahan, bibit bm ukuran kecil dan baru sebesar kelingking di umur 36 hr. Apa bisa umbinya besar

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa ,asalkan dapat menjaga daunnya tetap utuh sampai tua

      Delete
    2. Gmn carannya pak samuji, mohon pencerahannya. Makasih.

      Delete
    3. Untuk mengatasi ulat gunakan Insektisida bahan aktif Klorfenapir 3 sendok makan (maksimal) di roling dengan Klorpiripos 2 sdm , maaf tidak sebut merk karena banyak merk beredar dan di setiap daerah kadang tidak sama,untuk menambah agar buah bisa besar pupuk lagi dengan NPK mutiara 16-16-16 sedikit (20-25 kg per 1/4 hektar0

      Delete
  15. Mas kalo untuk pupuk buah pake apa mas?

    ReplyDelete
  16. Gan gmn cara mengatasi hama bwang merah,umur tnman sktr 10 hr suwon

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sudah saya tulis tentang hama dan penyakit bawang merah di blog ini

      Delete
  17. Mas mau tanya obat ebdure itu lbh apuh mana sama dakunil?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maaf Ebdure jenis apa ya ? maksudnya fungisida atau Insektisida?

      Delete
  18. Mas cara ngatasi ulat kecil2 di dalam daun bwang merah gmn...,?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dipetik daunnya,ada juga sih obatnya tapi mahal yaitu freza

      Delete
    2. Pengalaman saya, kalau dicampur terlalu banyak jenis pastisida itu hanya menguras kantong kita saja. Jadi, dalam budidaya bawang merah kita harus benar-benar fokus, jeli terhadap tanaman yang kita tanam, bila tanaman memerlukan vitamin kita beri vitamin & bila memerlukan kalium kita beri kalium begitu juga seterusnya. Yang saya maksud dari pertama kita menanam kita harus bisa melihat apa yang diperlukan oleh tanaman, jangan asal semprot karena terlalu banyak kimia bisa menyebabkan tanaman jadi stres atau kerdil. Maka anda harus mengantisipasi dengan cara penyomprotan fungisida bahan aktif mecozeb seperti dithene, kenapa harus dithene? Karena dithene mengandung rain shield lambang payung yang bisa melindungi tanaman kita dari segala musim.itu untuk jamur. Sedang kan untuk mengantisipasi hama lebih baik menggunakan virtako, kenapa harus virtako? Karena virtako selain membunuh hama juga mengandung butiran yang bisa membuat tanaman lebih segar,&virtako juga tidak mengandung unsur panas, jadi gimana? Apa anda suka membuang-buang duit untuk banyak2 mencampur pastisida. Bijaklah petani sukses. By muazz; Aceh

      Delete
  19. Mas, racun apa yang cocok untuk membasmi ulat pada daerah pegunungan

    ReplyDelete
  20. Mas..BM saya ada bercak putih d pangkal daun,trus da larva kecil kuning...itu hama trips atau apa??

    ReplyDelete
  21. Oke mas.... Itu hama trips atau apa mas???

    ReplyDelete
  22. Oke mas.... Itu hama trips atau apa mas???

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cabrio top di campur dengan roval boleh gak pak

      Delete
  23. Tolong di bantu pak cabrio top saya oplos dengan roval sama detan itu boleh gak pak soalnya bingung ni sebelumnya terimakasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. maksud di oplos bagaimana ? misalnya pemakain secara bersamaan dalam satu tangki gak pa-pa.

      Delete
  24. Bapak sudah memberi pengalaman berharga bagi saya dan saya pribadi sangat berterimakasi

    ReplyDelete
  25. Apakah lanas di bawang merah bisa di atasi dan yang efektif pake apa?

    ReplyDelete
  26. Maaf suhu...
    Mau tanya...
    D probolinggo skrg musim bawang merah... Dan petani banyak mengeluh terjadi virus...
    Pertayaan y adalah...
    Untuk usia dini waktu tanam...
    Lebih baik mencegah dari pada udh terjadi...
    Nah obat ap yang sy harus kasih pada usia dini suhu...

    ReplyDelete
  27. Mas obat untuk moler apa ya?

    ReplyDelete
  28. Penyemprotan awal tnmn bm umur brp hst mas.

    ReplyDelete
  29. Mulai umur brp bm di semprot mas

    ReplyDelete
  30. Trmksh mas info nya utk mengatasi penyakit moler pada bawang merah

    ReplyDelete
  31. Gan utk mengatasi bawang moler semprot pake fungi apa gan mksh?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kang kalo musim dingin musim panas mengobati moler sama ulat di bawang merah.. obat nya apa kang , yang lebih baik ? Kang

      Delete
  32. Maaf master sya jg pemula menanam BM,,2x blm ad hsl yg maximal,,malah sekarang penanaman yg ke 3 mengalami kasus serangan ulat dari usia 15 hst sampek skr usia 29,,insektisida yg sdah saya pakai berbahan aktif metomil,indosakarb,klorpiripos,klorfinapir mulai dari dosis rendah sampek tinggi tp blm slesai,,mohon solusinya master..trms..

    ReplyDelete
  33. mulai umur brp hst bawang di semprot

    ReplyDelete
  34. Mas, maunaya kalau bm jenis Bima apa cocok untuk musim hujan ?

    ReplyDelete
  35. Nama obat perekatnya apa ya?

    ReplyDelete
  36. Mas nanya, bawang saya dh umur 30 hst kok masih terserang moler tuh obatnya yg akurat apa? Popor ygdh mau berbuah masih kuat melintir ...itu tanda2 moler pa trotol ya? Mohon solusinya terimakasih

    ReplyDelete